Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Mengatasi Puting Lecet Saat Ibu Menyusui

Mengatasi Puting Lecet Saat Ibu Menyusui
Mengatasi Puting Lecet Saat Ibu Menyusui. Cara mengatasi puting lecet saat ibu menyusui merupakan suatu hal yang harus diketahui karena hal ini bisa terjadi kapan saja.

Puting lecet bisa terjadi pada ibu menyusui dan hal ini membuatnya tidak nyaman pada saat si bayi menyusu. Puting lecet ini merupakan salah satu hal buruk yang dialami oleh ibu menyusui dan dikhawatirkan jika adanya bakteri berkembang pada kelecetan tersebut.

Dengan demikian ketika terjadi puting lecet harus ditangani secara cepat supaya tidak terjadi dalam waktu berkepanjangan. Namun, jika kelecetan ini berlanjut harus dicari penyebab serta solusi untuk mengatasi masalah ini.

Peletakan puting pada mulut bayi yang kurang tepat bisa menyebabkan terjadinya lecet. Selain itu puting lecet juga dapat disebabkan karena bayi menghisap secara kuat dan puting terkena gusi bayi hingga pada akhirnya terjadi lecet.

Ketika puting susu belum terbiasa dihisap terlalu kencang maka kelecetan bisa terjadi. Hal ini seringkali terjadi pada saat bayi yang baru lahir mereka selalu menghisap dengan kencang serta kondisi lidahnya masih kasar. Karena bayi masih sangat sensitif anda harus mengetahui langkah cerdas dalam mengatasi puting lecet saat ibu menyusui.

Cara mengatasi puting lecet saat ibu menyusui yang pertama adalah dengan mengoleskan mentega pada puting jangan terlalu banyak asal rata saja. Tujuannya untuk mengurangi rasa sakit pada puting ibu pada saat menyusui.

Kedua kompres puting susu dengan air hangat. Langkah ini mampu mengurangi lecet secara tepat sehingga pada saat menyusui tidak akan merasakan sakit dengan hisapan bayi. Selain itu anda juga bisa menggunakan obat bibir khusus untuk bayi. Obat ini bisa dioleskan pada puting yang lecet secara teratur dan aman untuk bayi.

Cara mengatasi puting lecet saat ibu menyusui yang terakhir adalah dengan memanfaatkan madu murni untuk mengolesi puting yang lecet. Memang pada saat diolesi madu puting akan terasa perih tetapi hal ini aman untuk bayi karena madu mengandung senyawa alami yang mampu mengeringkan luka akibat lecet tersebut.

Madu ini bisa dioleskan ketika bayi akan menyusu. Umumnya lecet ini disertai luka ringan sehingga dengan adanya madu lecet tersebut tidak membahayakan bayi. Sehingga bagi anda yang mengalami puting lecet bisa melakukan beberapa langkah alami diatas.

Dengan mengetahui beberapa cara mengatasi puting lecet saat ibu menyusui, anda tidak perlu panik dan bingung lagi ketika masalah ini terjadi.

Posting Komentar untuk "Mengatasi Puting Lecet Saat Ibu Menyusui"