Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Susu Formula Yg Bagus Untuk Bayi

 

Susu Formula Yg Bagus Untuk Bayi

Susu Formula Yg Bagus Untuk Bayi. Anak yang sudah berusia 1 tahun ke atas memerlukan susu untuk pertumbuhan agar tumbuh kembang bayi menjadi maksimal. Banyak sekali jenis susu yang dijual di pasaran dengan berbagai merk. Dari sekian banyak susu pertumbuhan tersebut, ada jenis susu dengan protein terhidrolisa parsial yang menjadi fokus utama kita.

Susu formula dengan protein terhidrolisa parsial dipercaya dapat memberikan manfaat yang maksimal untuk bayi. Susu formula PHP sudah mengandung sinbiotik dengan manfaat menyeluruh untuk tumbuh kembang bayi.

Susu formula tersebut diolah dari susu sapi dengan proses sedemikian rupa sehingga menghasilkan susu dengan nilai nutrisi yang dibutuhkan oleh bayi. Pastikan pada saat membeli susu formula yg bagus untuk bayi sudah mengandung protein terhidrolisa parsial atau formula PHP.

Susu Formula Yg Bagus Untuk Bayi

Susu formula PHP atau Susu protein terhidrolisa parsial bahannya terbuat dari susu sapi. Namun yang membedakan dengan susu formula lain adalah kandungan protein yang terkandung dalam susu formula protein terhidrolisis parsial, yaitu pengolahannya melalui proses yang khusus dengan tujuan untuk mendapatkan pecahan dengan ukuran protein yang kecil.

Dengan ukuran protein yang terpecah dan menjadi ukuran yang lebih kecil sehingga didapatkan beberapa manfaat diantaranya yaitu:

1. Mudah Untuk Dicerna

Saluran pencernaan bayi yang masih berumur 1 tahun belum sempurna sehingga sulit untuk mencerna dan menyerap makanan dengan protein yang belum terpecah. Dengan memberikan susu formula protein terhidrolisis parsial akan meminimalisir resiko gangguan pada pencernaan bayi seperti kolik dan sembelit.

2. Mengurangi Resiko Eksim

Disamping untuk mengurangi resiko alergi pada akibat dari susu sapi, formula protein terhidrolisis parsial juga mencegah anak terkena penyakit eksim. Berdasarkan penelitian bahwa dengan memberikan bayi susu formula PHP maka resiko terkena eksim lebih kecil dibanding bayi yang hanya mendapat susu formula biasa.

Sebelum memberikan susu formula PHP pada bayi, ada baiknya ibu berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter untuk mendapatkan informasi yang akurat mengenai berapa takaran dan jenis susu yang sesuai untuk bayi.

Waktu yang tepat memberikan susu formula yg bagus untuk bayi adalah pada saat bayi sudah memasuki usia 1 tahun ke atas. Tidak semua susu yang mengandung formula protein terhidrolisis parsial /PHP itu sama. Pastikan susu formula PHP yang ibu beli mengandung sinbiotik.

Susu formula protein terhidrolisis parsial merupakan susu alternatif untuk bayi yang mengalami alergi. Jadi pastikan kebutuhan nutrisi bayi terpenuhi ketika bayi sudah berusia 1 tahun ke atas dan ibu harus jeli dan teliti dalam memilih jenis susu formula yg bagus untuk bayi.

Sebelum membeli susu formula, bacalah keterangan pada kemasan dan kandungan apa saja yang terdapat pada susu formula tersebut. Biasanya pada kemasan susu formula mencantumkan susu tersebut cocok untuk bayi usia berapa saja. Pastikan susu yang dibeli tersebut sesuai dengan usia bayi anda.

Susu formula terhidrolisis sebenarnya terbagi dua, yaitu formula protein terhidrolisa ekstensif dan formula protein terhidrolisis parsial. Dari segi ukuran proteinnya, susu formula protein terhidrolisa ekstensif lebih kecil ukurannya sehingga tidak menimbulkan alergi pada bayi.

Dengan memilih susu formula yg bagus untuk bayi akan mengurangi resiko bayi alergi dan melancarkan sistem pencernaannya. Jangan pernah melupakan pentingnya pemberian ASI selama 2 tahun untuk mendukung pertumbuhan dan mencukupi kebutuhan nutrisinya bayi.

Posting Komentar untuk "Susu Formula Yg Bagus Untuk Bayi"